Puji syukur kami panjatkan atas rahmat dan barokah-Nya, sehingga acara kopdar ke-III Pemalang Ikhlas Bersatu, yang diadakan di Pantai Widuri tanggal 26 Januari 2018 dan di wilayah Jabodetabek Kotu-Jakarta Barat pada tanggal 28 Januari 2018 berjalan dengan lancar.
Semua ini atas kemauan yang keras, pengorbanan yang tulus, dan kerja sama anggota dan pengurus yang bersedia meluangkan waktu hadir untuk temu kangen sedulur Pemalang.
Semoga diwaktu yang akan datang, Paguyuban Pemalang Ikhlas Bersatu (PIB) semakin maju dan bisa menjadi wadah dalam bersilaturrahmi dan merukunkan pemuda-pemudi warga Pemalang, baik yang ada dikota kelahiran maupun di perantauan, serta bermanfaat bagi masyarakat khususnya dalam bidang sosial, membantu warga yang kurang mampu.
Wassalamualaikum wr.wb
Wassalamualaikum wr.wb
Salam
Ibu Mulyati
(Ketua PIB)